14/11/2025

Kolaborasi PLN & Banyumilir Cetak Generasi Cinta Lingkungan

 Kolaborasi PLN & Banyumilir Cetak Generasi Cinta Lingkungan

Manager PT PLN (Persero) UP3 Bali Utara, Elashinta (dua dari kanan) menyerahkan secara simbolis bantuan sarana dan prasarana sekolah alam bahari banyumili Buleleng kepada Bupati Buleleng Yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga kabupaten Buleleng, Drs. Dewa Made Sudiarta, M.Si (kiri).

SINGARAJA (Dewannews.com) — PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Bali menyalurkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) untuk pengembangan Sekolah Alam Bahari Banyumilir di Desa Kalibukbuk, Buleleng. Dukungan ini mencakup renovasi perpustakaan, penyediaan perangkat belajar, penyusunan modul, hingga kendaraan listrik yang dimodifikasi sebagai perpustakaan keliling ramah lingkungan.

Manager PLN UP3 Bali Utara, Elashinta, menyebut program TJSL sejalan dengan misi PLN menghadirkan listrik andal sekaligus mendorong pembangunan berwawasan lingkungan. “Fokus kami adalah pengembangan pendidikan berbasis alam untuk membentuk generasi hijau sekaligus penggerak ekonomi lokal yang berkelanjutan,” ujarnya.

Baca Juga:  Kasus Perebutan Hak Asuh Anak, Paul La Fontaine Cuma Minta Adanya Kesetaraan

Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Perikanan Buleleng, Abdul Manaf, menegaskan pentingnya melibatkan generasi muda dalam konservasi. Menurutnya, pola belajar berbasis alam seperti yang digagas Banyumilir mampu meneruskan estafet pelestarian ekosistem pesisir yang sudah digerakkan masyarakat sejak tahun 2000.

Ketua Yayasan Banyumilir, I Ketut Wiryadana, menjelaskan sekolah ini dirancang gratis bagi anak TK dan SD dengan metode nonformal learning by doing. Siswa belajar langsung di laut, pesisir, dan ekosistem bahari melalui kegiatan seperti eksplorasi pantai, penanaman mangrove, hingga konservasi terumbu karang.

Baca Juga:  Dukung Suksesnya Pelaksanaan Pilkada 2024, PLN Siapkan Pasokan Listrik Andal Layani 6.765 Lokasi TPS se – Bali

Program ini ditargetkan memberi manfaat langsung kepada lebih dari 900 orang, terdiri dari siswa, guru, dan masyarakat sekitar. Selain menanamkan kesadaran lingkungan, kegiatan ini diharapkan memperkuat pemberdayaan ekonomi pesisir serta mengurangi polusi.

PLN optimistis kolaborasi dengan Sekolah Alam Bahari Banyumilir dapat memperkuat peran pendidikan dalam membentuk sumber daya manusia berwawasan lingkungan dan energi bersih, sejalan dengan visi menuju masa depan hijau dan berkelanjutan. (r)