07/01/2026

The Mandalika Kembangkan Watersport, Dorong Ekonomi Lokal

 The Mandalika Kembangkan Watersport, Dorong Ekonomi Lokal

Keseruan kiteboarding di Kuta Beach Park, The Mandalika, menjadi daya tarik baru bagi wisatawan yang gemar aktivitas wisata berbasis pengalaman.

NUSA TENGGARA BARAT (Dewannews.com) — Kawasan The Mandalika kembali memperkaya pengalaman wisata dengan menghadirkan atraksi watersport baru di Kuta Beach Park (KBP). Hal ini ditandai melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (ITDC) dan PT Ocean Addict Lombok Indonesia, Rabu (4/6).

Penandatanganan ini membuka peluang bagi PT Ocean Addict Lombok Indonesia untuk menghadirkan berbagai aktivitas watersport, menegaskan The Mandalika sebagai magnet investasi di bidang sport tourism.

Baca Juga:  PLN Dorong Desa Manistutu Jadi Ikon Pariwisata dan UMKM di Bali Barat

General Manager The Mandalika, Wahyu M. Nugroho, mengatakan kerja sama ini diharapkan semakin memperkuat daya tarik kawasan melalui aktivitas wisata berbasis pengalaman (experience-based tourism).

“PT Ocean Addict Lombok Indonesia akan memperkenalkan beragam aktivitas baru bagi wisatawan, terutama di sektor wisata bahari. Ini menjadi bagian dari komitmen ITDC untuk mengembangkan sport tourism yang ramah lingkungan dan berkelanjutan,” ujarnya.

Ocean Addict menawarkan aktivitas non-motorized watersport seperti stand-up paddle boarding, surfing, kiteboarding, hingga windwing. Aktivitas ini dinilai ramah lingkungan sekaligus memberikan pengalaman yang lebih dekat dengan alam.

Baca Juga:  OJK Bali Dorong Penguatan Peran TPAKD untuk Tingkatkan Inklusi Keuangan

Selain meningkatkan ragam aktivitas, kehadiran watersport ini diharapkan berdampak pada peningkatan masa tinggal wisatawan (length of stay), serta membuka peluang ekonomi bagi masyarakat lokal, termasuk pelaku UMKM.

Kerja sama ini akan berlangsung selama lima tahun, mulai Juni 2025 hingga Mei 2030, dengan evaluasi setiap enam bulan untuk memastikan keselarasan dengan visi pengembangan kawasan.

Direktur PT Ocean Addict Lombok Indonesia, John Lachlan Coyle, menyatakan optimismenya dalam mendukung pariwisata di The Mandalika. “Kami melihat kawasan ini memiliki potensi besar sebagai destinasi wisata unggulan. Kami siap menghadirkan layanan wisata bahari yang aman, terstandar, dan sesuai dengan visi kawasan,” jelasnya.

Baca Juga:  Berbagi Kebahagiaan Kado Natal dan Tahun Baru, PLN Beri Bantuan Sepeda Roda Tiga untuk Penyandang Disabilitas dan Santunan kepada Anak Yatim-Duafa

Wahyu menambahkan, kerja sama ini memperkuat posisi The Mandalika sebagai destinasi wisata unggulan berbasis pengalaman. “Kami ingin The Mandalika menjadi ruang tumbuh bersama antara wisatawan dan masyarakat lokal, sehingga kawasan ini tidak hanya dikunjungi, tetapi juga dinikmati dan dijelajahi,” tutupnya. (r)