Koster-Giri Fokus Rampungkan Tol Mengwi-Gilimanuk untuk Bali Era Baru
Mangupura (Dewannews.com) Setelah resmi ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Bali periode 2025-2030 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bali pada Kamis (09/01/2025), Dr. Ir. Wayan Koster, M.M., bersama wakilnya, I Nyoman Giri Prasta, S.Sos., menyampaikan komitmen mereka untuk melanjutkan proyek strategis pembangunan Tol Mengwi-Gilimanuk.
Proyek tol ini, yang dirancang untuk menghubungkan wilayah barat Bali dengan pusat ekonomi di Denpasar dan sekitarnya, merupakan salah satu bagian penting dari rencana pembangunan infrastruktur di Bali Era Baru. Koster mengungkapkan bahwa saat ini proses pembebasan lahan masih berjalan.
“Lanjut, saat ini masih dalam proses pembebasan lahan,” tegas Koster saat ditemui awak media.
Tol Mengwi-Gilimanuk menjadi salah satu program prioritas yang bertujuan untuk meningkatkan konektivitas di Bali. Dengan panjang lebih dari 96 kilometer, jalan tol ini diharapkan dapat memangkas waktu tempuh dari Gilimanuk ke Denpasar hingga 50 persen, sehingga mendorong percepatan ekonomi di wilayah Bali barat yang selama ini dianggap kurang berkembang dibandingkan kawasan selatan Bali.
Kepemimpinan Koster-Giri selama lima tahun ke depan diharapkan dapat mempercepat penyelesaian proyek Tol Mengwi-Gilimanuk, yang merupakan bagian dari Haluan Pembangunan Bali Masa Depan. Proyek ini sejalan dengan visi mereka untuk membawa Bali menuju era baru yang harmonis, berdaya saing, dan tetap mempertahankan kearifan lokalnya.
Dengan dimulainya tahap pembebasan lahan, proyek ini diharapkan akan masuk ke tahap konstruksi pada akhir 2025 dan dapat selesai sesuai target pada 2028. Proyek ini diyakini akan menjadi tonggak penting dalam mendorong perekonomian Bali yang lebih inklusif dan berkelanjutan. (jk)