Tingkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat, Pemkot Denpasar gelar Safari Kesehatan
Denpasar (Dewannews.com) Tingkatkan Derajat Kesehatan masyarakat Kota Denpasar, Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Kesehatan kembali menggelar Safari Kesehatan. Pada, Kamis (15/08/2024) pelaksanaan Safari Keseharan menyasar langsung masyarakat di Banjar Taman, Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan.
Digelar sejak pagi hari, Safari Kesehatan ini tampak dipenuhi oleh warga masyarakat yang antusias ingin memanfaatkan pelayanan kesehatan yang diberikan. Adapun pelayanan kesehatan yang disediakan, meliputi screening kesehatan, pengecekan penyakit tidak menular, seperti pemeriksaan gula darah dan tensi, serta pemberian Vitamin A untuk anak-anak.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Denpasar, dr. Anak Agung Ayu Agung Candrawati, M.Kes. mengharapkan kegiatan ini mampu memberikan layanan kesehatan bagi warga masyarakat secara optimal, karena dilangsungkan dengan metode jemput bola dan berkeliling ke wilayah Puskesmas yang ada di Kota Denpasar.
“Kita harapkan masyarakat dapat memanfaatkan pelayanan kesehatan ini dengan sebaik-baiknya, sehingga untuk screening masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke rumah sakit ataupun ke puskesmas karena langsung dapat dilayani,” ujarnya.
Selain itu, kegiatan Safari Kesehatan ini akan terus digelar untuk meningkatkan Indeks Universal Health Coverage, yakni keterjangkauan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan.
Sementara, Putu Arnawa, salah satu pengunjung Safari Kesehatan, menyampaikan, sangat terbantu dengan adanya program ini. Menurutnya, program Safari Kesehatan ini memungkinkan masyarakat untuk memeriksakan kondisi kesehatannya tanpa harus bepergian jauh, sehingga memberikan kemudahan dan akses kesehatan yang lebih baik bagi warga sekitar.
“Kami sangat terbantu dengan adanya Safari Kesehatan yang menyasar wilayah banjar, karena pihaknya tidak perlu jauh-jauh untuk memeriksakan kondisi kesehatanya,” ujarnya. (jk/r)